29 September 2019 – Drama musikal “Cinta Sejati” merupakan sebuah pertunjukan yang dimainkan oleh para remaja berkebutuhan khusus. Tahun 2019 merupakan kali kelima para remaja ini mempertunjukan kebolehannya dalam berperan dan menari. Berjudul Cinta Sejati, drama musikal ini dimainkan oleh 64 orang yang mencakup pemain dan pembuat perlengkapan. Berlatih selama 1,5 bulan didampingi oleh para pengajar London School of Public Relations – Jakarta (LSPR) jurusan Performing Arts Communication.

London School Beyond Academy (LSBA) merupakan lembaga kursus dan pelatihan yang khusus bagi remaja berkebutuhan khusus (autis dan tuna grahita) yang telah berhasil menyelesaikan jenjang SMA. Melalui drama musikal LSBA memberikan pembelajaran yang dapat dirasakan langsung oleh para siswa. Pertunjukan tahun ini merupakan pengembangan dari naskah original yang dituliskan oleh Budi Sobar, salah satu pengajar LSPR.

Pertunjukan drama musikal Cinta Sejati ini diadakan pada hari Minggu, tanggal 29 September 2019. Pukul 15.30-17.30 bertempat di The Amani Palladium Theatre, STIKOM LSPR Transpark Juanda Bekasi Campus. Acara ini dibuat sebagai sebuah bentuk ekspresi diri para siswa. Melalui kegiatan ini akan membuka pandangan masyarakat bahwa dengan keunikan dan hambatan yang dimiliki mereka juga dapat berkarya.

Diawali dengan membedah naskah, seluruh siswa diajak untuk memahami isi cerita. Kemudian mendengarkan lagu serta berlatih tarian serta koreografi. Tahap berikutnya belajar intonasi saat berdialog dan kemudian direkam satu per satu. Tantangan terbesar adalah menyatukan seluruh tahapan tersebut menjadi sebuah pertunjukan utuh. Tetapi, dengan semangat yang ditunjukan oleh para siswa dan ketekunan para pelatih, maka pertunjukan ini dapat terwujud. (Chrisdina Wempi, M.Si)

 

Untuk keterangan lebih lanjut silakan hubungi:

Rizka Septiana, M.Si, IAPR

Deputy Head of Media Relations Corporate Reputation Department LSPR – Jakarta

Hp. +62819-3223-6626

Ph. +6221-57942471