Sebuah acara penghargaan untuk memperingati dedikasi, pencapaian dan komitmen yang menginspirasi dari Mahasiswa/i Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR.
Jakarta, 6 Februari 2025— Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) LSPR telah melaksanakan acara tahunan, yaitu “LSPR Student Appreciation” yang sebelumnya bernama “Penghargaan Mahasiswa Berprestasi 2022-2023”. Pada tanggal 5 Februari 2025, acara tersebut berlangsung mulai pukul 15.00-selesai WIB di The Amani Palladium Theatre, LSPR Transpark Bekasi (untuk luring), serta melalui Zoom Meeting dan kanal YouTube LSPR TV (untuk daring). Kegiatan ini diselenggarakan oleh dua Kabinet BEM LSPR yang menjabat pada periode 2023/2024 dan 2024/2025, yaitu Kabinet Asa Raya dan Kabinet Nisena.
Acara penghargaan ini dihadiri oleh Ibu Dr. (H.C.) Prita Kemal Gani, MBA., MCIPR., APR., FIPR. selaku Founder dan CEO LSPR Institute, Bapak Mikhael Yulius Cobis, M.Si, M.M., Ibu Emilya Setyaningtyas M.I.Kom., MIPR, Ibu Yuliana Riana Prasetyawati, M.M., Ibu Dr. Sri Ulya Suskarwati, Ibu Jati Paras Ayu, MM.Par., Ibu Siti Adelita Raif Khadijah, M.Par., Ibu Ira Tunjung Sari, Bapak Sandy Aditya, M.B.A., Ibu Mega Puspita Perwira Jaya, M.B.A., Bapak Yoseph Wahyu Kurniawan M.I.Kom., Ibu Greta Ariati Mulyosantoso, M.I.Kom., Ibu Prischa Nova, M.Psi., Ibu Karina Indah Septiani, M.I.Kom., Ibu Faradyzka Aurora Kencana, S.I.Kom, M.A., Ibu Febrina Ramadyanti, M.I.Kom., Mayke Angelica S.I.Kom., Rigel Desyano S.I.Kom., Nadhira Syifa S.I.Kom., Bapak Josef Radel Lopez, BMMA, Muhammad Sultan Umar Fariz, serta beberapa Mahasiswa/i Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR yang mendapatkan undangan secara luring.
Dalam sambutannya, Ibu Dr. (H.C.) Prita Kemal Gani, MBA., MCIPR., APR., FIPR. menggambarkan mahasiswa sebagai “bintang kejora”, yang bersinar melalui usaha dan dedikasi mereka dalam meraih prestasi untuk LSPR. Beliau menekankan bahwa “nothing is impossible”, asalkan mahasiswa memiliki ambisi, kreativitas, serta sikap yang positif dalam menjalani perjalanan akademik dan profesional mereka. Oleh karena itu, setiap mahasiswa harus terus berusaha, tidak hanya untuk meraih gelar akademik, tetapi juga untuk mengembangkan diri dan tidak mengecewakan diri sendiri. Di akhir sambutannya, beliau mengucapkan selamat atas prestasi yang telah diraih oleh mahasiswa dan berharap mereka terus berkembang, menginspirasi, serta membawa nama baik LSPR ke tingkat yang lebih tinggi.
Acara “LSPR Student Appreciation” berjalan dengan baik dan mengesankan. Dalam acara ini, 811 Mahasiswa/i LSPR menerima penghargaan atas prestasi di bidang akademik dan non-akademik selama periode 2023–2024, dengan rincian sebagai berikut: 225 mahasiswa meraih penghargaan Gold di bidang akademik, 250 mahasiswa meraih Gold di bidang non-akademik, 216 mahasiswa mendapatkan Silver di bidang non-akademik, dan 120 mahasiswa memperoleh Bronze di bidang non-akademik. Selain seremonial penyematan virtus, acara ini dimeriahkan oleh penampilan memukau dari LSPR Choir, LSPR Dance, dan LSPR Band. Para alumni LSPR yang telah sukses dalam dunia kerja juga turut berkontribusi dan memotivasi para penerima penghargaan melalui video wawancara yang ditampilkan di layar LED. Adapun alumni Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR yang terlibat, yaitu Nadin Amizah, Jayanty Oktavia Maulina, Chondro Rini, Syifa Hidayati, Sania Leonardo, Azzahra Permatahani, dan Danar Gumilang. Setelah rangkaian acara selesai, para penerima penghargaan menikmati makan malam di Lobby LSPR Transpark Bekasi.
TENTANG BEM LSPR
Badan Eksekutif Mahasiswa LSPR merupakan salah satu lembaga kemahasiswaan yang berada dibawah naungan Departemen Kemahasiswaan LSPR. Badan Eksekutif Mahasiswa merupakan organisasi yang didirikan sebagai wadah untuk menyalurkan minat, bakat dan juga aspirasi Mahasiswa/I Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR. Badan Eksekutif Mahasiswa LSPR memiliki Departemen Kemitraan dan Kerjasama yang mempunyai program kerja untuk membangun hubungan dengan pihak internal maupun eksternal LSPR