COMMUNICATION STUDIES (E-LEARNING)

Visi Program Studi:

Terwujudnya program studi panutan (model) dalam pengembangan dan penerapan ilmu Komunikasi berbasis pendidikan jarak jauh; khususnya bidang public relations, marketing communication dan International relations di Indonesia dan diakui secara Internasional.

Misi Program Studi:

  1. Menghasilkan lulusan kompeten, mandiri, inovatif, kreatif dan memiliki keterampilan khusus dalam bidang komunikasi berbasis pendidikan jarak jauh yang mampu bersaing pada tingkat global.

  2. Memberikan sumbangsih pada fakultas komunikasi mengenai penelitian dasar dan terapan untuk kemajuan ilmu pengetahuan, khususnya komunikasi berbasis pendidikan jarak jauh.

  3. Memberikan kontribusi pada fakultas komunikasi mengenai keahlian dalam bidang komunikasi berbasis pendidikan jarak jauh untuk kepentingan masyarakat.

  4. Meningkatkan standar mutu akademik yang berstandar nasional dan internasional.

Tujuan Program Studi:

  1. Menyiapkan lulusannya menjadi bagian masyarakat yang memiliki kompetensi berupa pengetahuan, kemampuan, keterampilan, sikap dan perilaku di komunikasi berbasis pendidikan Jarak Jauh yang kompetitif di tingkat global, sebagai sumbangsih yang berguna bagi bangsa dan negara.

  2. Menghasilkan penelitian dan publikasi ilmiah berkualitas dan bermanfaat dalam pengembangan masyarakat, bangsa dan negara, khususnya dalam bidang komunikasi berbasis pendidikan jarak jauh.

  3. Mewujudkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang berguna dan bermanfaat bagi pengembangan komunikasi berbasis pendidikan jarak jauh.